Welcome to My Blog

Welcome to My Blog

Sabtu, 05 Desember 2015

My Experience

Kejadian yang tak terlupakan
         Pengalaman itu adalah sebuah guru yang paling baik dalam hidup kita. Pasti semua orang pernah mendapatkan pengalaman,entah itu pengalan menyenangkan,mengharukan,lucu,menyedihkan,memalukan dan lain sebagainya. Tak terkecuali diri ku, aku punya pengalaman yang sangat memalukan.
         Saat itu aku masih kelas VII,sekolahanku mengadakan lomba dalam rangka meningkatkan kemampuan dan mengisi waktu luang saat usai semesteran. Secara kebetulan aku dipilih teman-teman sekelasku untuk mewakili membacakan puisi,  
akupun dengan senang hati menerima tawaran tersebut.
 2 hari menjelang tampil aku mencari puisi yang bagus untuk di bacakan. karna saat itu temanya bebes, akupun memilih mengambil tema tentang perjuangan Nabi. Saat hari-H aku mulai grogi karna takut tidak bisa menampilkanyang terbaik buat teman-teman ku, tapi teman-teman ku malah menyuruhku untuk menghafal puisi itu, padahal saat itu aku belum siap sepenuhnya.
         Saat giliranku tiba aku maju dengan pedenya tanpa menbawa teks, padahal peserta yang lain hanya membaca dari buku yang mereka bawa. Awalnya aku bisa melakukannya, tapi tiba-tiba saja puisi yang ku hafalkan dalam waktu singkat tersebut hilang dari ingatanku, dan aku mulai panik
aku berusaha mati-matian untuk menemukan kembali bait puisi tersebut tapi hasilnya nihil, teman-temanku pun mulai bingung karna tingkahku yang mulai grogi, di tambahlagi saat itu selain para juri, siswa-siswi juga ikut menyaksikannya. Akhirnya akupun menyerah dan spontan siswa-siswa yang melihatku menyorakiku dg cemoohan.
        Malu,itulah yang terjadi padaku, semua itu juga karna salahku yang terlalu percaya diri tanpa menbawa teks. Tapi mau bagaimana lagi, nasi sudah menjadi bubur. Dan dari pengalamanku itu aku jadi bisa mengambil hikmahnya, bahwa aku tidak boleh menyombongkan diri dengan kemampuan yang aku miliki, karna semua itu bisa saja menjadi bumerang kalau kita tidak berhati-hati..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar